Tahukah Anda SBY bukan Presiden RI ke-6, tapi ke-8

Tahukah anda ?.

TERJADI kekeliruan sejarah pada tulisan yang disampaikan di berbagai media massa bahwa Susilo Bambang Yudhoyono adalah presiden ke-6 Republik Indonesia (RI). Anggapan umum bahwa tokoh yang pernah menjadi Presiden RI berturut-turut Soekarno, Soeharto, BJ Habibie, Abdurrahman Wahid, Megawati, dan kini SBY.

Padahal ada dua tokoh yang terlewat, yaitu Sjafruddin Prawiranegara dan Mr. Assaat. Keduanya tidak disebut, bisa karena alpa, tetapi mungkin juga disengaja. Sjafruddin Prawiranegara adalah Pemimpin Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (1948) ketika Soekarno dan Hatta ditangkap Belanda pada awal agresi militer kedua, sedangkan Assaat adalah Presiden RI saat republik menjadi bagian dari Republik Indonesia Serikat (1949).

Indonesia adalah negara asia yang pertama tampil di piala dunia

Tahukah anda ?.

Diakui atau tidak, Indonesia adalah negara Asia pertama yang berlaga di ajang Piala Dunia, tepatnya Piala Dunia 1938 di Prancis. Meski saat itu belum merdeka, Indonesia mengusung nama Nederlandsche Indiesche atau Netherland East Indies atau Hindia Belanda.

Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menghitung bintang ?

Tahuka anda ?.

berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menghitung seluruh bintang dilangit yang dapat tertangkap oleh mata saat langit benar-benar cerah, waktu yang dibutuhkan adalah selama 3000 tahun dengan ketentuan jika anda menghitung sat detik untuk sebuah bintang tanpa berhenti.

Mata manusia dapat memberitahu seseorang berbohong atau jujur

Tahukah anda ?

Ketika seseorang sedang berbohong atau tidak kita dapat melihat dari keadaan anggota tubuhnya salah satunya ialah mata, dimana ketika seseorang menjawab pertanyaan dengan arah mata kekiri kemungkinan jawabanya adalah jujur, sedangkan apabila matanya ke arah kanan maka kemungkinan orang tersebut sedang berbohong. Hal ini disebabkan karena otak kiri manusia berfungsi sebagai auditory memory sedangkan otak kanan berfungsi sebagai kreatifitas Maka bila bola mata ke kiri, berarti dia berusaha mengingat sedangkan sebaliknya jika bola mata ke arah kanan berarti dia sedang menyusun atau menggambarkan sesuatu sebagai jawaban yang lain. Hal ini karena bagian kreatifitasnya sedang bekerja untuk mengarang suatu cerita bohong.

Bunga matahari selalu menghadap matahari

Tahukah anda ?.

Bunga matahari baik daun dan bunganya bersifat heliotropis yaitu mengikuti cahaya matahari hal ini disebabkan bunga matahari menyimpan auxin, auxin merupakan suatu hormon tanaman yang mengendalikan pertumbuhan. Biasanya jumlah auxin lebih banyak di sisi yang jauh dari sinar matahari. Itulah penyebab batang bunga matahari selalu tumbuh ke arah sinar itu. Tetapi, bunga yang sudah mekar penuh tidak lagi bersifat heliotropis. Meski demikian bunga matahari selalu menghadap ke arah timur.

Orison Sweet Marden

Keberhasilan tidak diukur dengan apa yang telah anda raih, namun dengan kegagalan yang telah anda hadapi dan keberanian yang membuat anda tetap berjuang melawan rintangan yang datang bertubi-tubi
Orison Sweet Marden

Mohandas Gandhi

Kebahagian tergantung pada apa yang dapat anda berikan, bukan pada apa yang anda dapat peroleh
Mohandas Gandhi

La Rouchefoucauld

Alam memberi kita satu lidah akan tetapi memberi kita dua telinga, agar supaya kita dua kali lebih banyak mendengar dari pada berbicara
La Rouchefoucauld

Pope John XXIII

Jangan segan untuk mengulurkan tangan anda, tetapi jangan enggan untuk menjabat tangan orang lain yang datang pada anda
Pope John XXIII

Ali Bin Abu Thalib

Manusia yang paling lema ialah orang yang tidak mampu mencari teman, namun yang lebih lemah dari itu ialah orang yang mendapatkan banyak teman tetapi menyia-nyiakannya
Ali Bin Abu Thalib

Sydney Smith

jika anda membuat seorang bahagia hari ini, anda juga membuat dia bahagia dua puluh tahun lagi saat ia mengenang pristiwa itu
Sydney Smith

William Arthur

Rayulah aku dan aku mungkin tidak mempercayaimu, kritiklah aku dan aku mungkin tidak menyukaimu, acuhkan aku dan mungkin aku tidak memaafkanmu, semangatilah aku dan mungkin aku tidak akan melupakanmu
William Arthur

NEW ARTIKEL